Tiga Hari Suami Tak Pulang, Istri Lapor Polisi
BIMARAYA, PALANGKA RAYA – Seorang warga Kelurahan Panarung melapor kehilangan komunikasi dengan suaminya selama tiga hari, yang mendorong Bhabinkamtibmas setempat melakukan penelusuran dan membantu mempertemukan kembali pasangan tersebut pada Kamis, 27 November 2025.
Laporan itu disampaikan Ibu Lailatul, warga Jalan Haka 2 RT 03 RW 15, kepada Unit PPA Polresta Palangka Raya. Ia mengungkapkan suaminya, Ahmad, tidak pulang dan tidak merespons telepon maupun pesan sejak beberapa hari. Aduan kemudian diteruskan kepada Bhabinkamtibmas Kelurahan Panarung, Aiptu Edi Prayitno.
Berdasarkan laporan tersebut, Aiptu Edi menindaklanjuti dengan menghubungi Ahmad dari halaman Kantor Kelurahan Panarung, Jalan Wortel RT 01 RW 14. Upaya komunikasi itu akhirnya berhasil. Ahmad menjawab panggilan dan menyatakan kesediaannya untuk segera pulang demi menyelesaikan persoalan keluarga.
Petugas turut memberikan imbauan agar pasangan tersebut menjaga komunikasi dan menyelesaikan persoalan rumah tangga dengan kepala dingin. Pendekatan persuasif itu diharapkan dapat mencegah timbulnya konflik lebih besar serta memulihkan keharmonisan keluarga.

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan