Berseteru di Medsos Gara-Gara Perselingkuhan, Cak Sam Mediasi Dan Bina 2 Ibu Muda di Markas Laskar Ngopi (MALAPI) Palangka Raya
BIMARAYA, PALANGKA RAYA – Cak Sam memediasi perseteruan dua orang ibu muda di Palangka Raya yang saling mengunggah ujaran kebencian dan aib masing-masing di media sosial di Markas Laskar Ngopi (MALAPI) Jalan Yos Sudarso Kota Palangka Raya, Kamis (3/7/2025).
Perseteruan ini berawal dari perselingkuhan Bunga (25) yang sudah mempunyai suami dengan Kumbang (28) yang tak lain adalah suami Melati (26). Perselingkuhan tersebut puncaknya, Bunga dan suami Melati digerebek oleh Melati bersama keluarganya sedang berada di dalam mobil sekitar pukul 01.00 WIB di parkiran Palangka Raya Mall.
Karena perselingkuhan tersebut diketahui oleh Melati, Bunga merasa kecewa dan kemudian mengunggah di instagram pribadinya, foto Melati sedang pakai daster dengan keterangan kalimat yang mengandung ujaran kebencian dan penghinaan.
Mengetahui bahwa dirinya dipermalukan di media sosial dan suaminya selingkuh dengan Bunga, Melati merasa sakit hati dan kemudian membuat akun fake dan meneror Bunga dengan mengirimkan foto Bunga yang tidak senonoh.
Foto tersebut adalah foto lama, waktu Bunga sedang VCS dengan mantan pacarnya lima tahun yang lalu, yang diperoleh Melati dari orang terdekat Bunga.
Cak Sam kemudian mempertemukan Bunga dan Melati untuk dimediasi dan diberikan pembinaan bersama semua orang yang terlibat dalam perseteruan tersebut, mulai dari suami Bunga beserta keluarganya dan suami Melati dan orang-orang terdekatnya.
Alhamdulillah, mediasi berjalan lancar walaupun sedikit terjadi ketegangan. Endingnya, Bunga menyadari kesalahannya dan meminta maaf kepada Melati dan berjanji tidak akan mengulangi lagi perbuatannya.
Melati memaafkan dan juga meminta maaf kepada Bunga karena mengirimkan foto Bunga yang tidak senonoh.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan